Harga Burung Cucak Jenggot

Harga burung Cucak Jenggot atau CJ saat ini tidak terlalu mahal untuk jenis yang masih bakalan. Burung yang sudah dewasa juga masih dalam batas wajar karena berada pada kisaran harga ratusan ribu.

Hanya saja, jika bicara soal burung Cucak Jenggot yang sudah pandai gacoran akan sangat berbeda. Harga burung yang sudah full gacor terbilang sangat mahal bahkan bisa mencapai jutaan rupiah.

Bukan tanpa alasan burung yang sudah mulai mengeluarkan suara dihargai tinggi. Karena begitu mengeluarkan kicau, suara burung Cucak Jenggot terdengar sangat merdu dengan gaya ngeroll yang bervariasi.

Gambar Burung Cucak Jenggot
Gambar Burung Cucak Jenggot

Burung Cucak Jenggot merupakan jenis pekicau yang sering masuk dalam arena kontes. Sudah sering sekali kontes yang diadakan untuk mengadu suara burung Cucak Jenggot.

Bila burung berhasil menjadi juara harganya menjadi lebih tinggi lagi. Bahkan harga burung Cucak Jenggot Jakarta yang sudah pernah jadi juara nasional bisa lebih dari Rp 5.000.000.

Kalau sudah sering menang lomba memang tidak perlu dipertanyakan lagi suara kicau indah yang dikeluarkan dari pita suara burung Cucak Jenggot.

burung cucak jenggot
thehijau.com

Nama yang disematkan pada burung Cucak Jenggot mengambil dari ciri fisiknya yaitu berupa bulu-bulu berwarna putih yang memanjang di bawah paruhnya. Tampilannya sangat mirip dengan jenggot pada manusia.

Selain itu, burung ini juga bisa dikenali dari adanya jambul di atas kepala yang berwarna hijau tua. Secara keseluruhan tubuh burung Cucak Jenggot ditumbuhi oleh bulu dengan dominasi warna cokelat gelap dengan sentuhan warna kekuningan dan putih.

Ukuran paruhnya tidak terlalu besar dengan bagian ujung yang sangat runcing dan sedikit bengkok.

Gambar Burung Cucak Jenggot Jantan
Gambar Burung Cucak Jenggot Jantan

Membesarkan Cucak Jenggot menjadi burung yang memiliki suara kicau berkualitas tidak terlalu sulit. Paling tidak Anda perlu melakukan prosedur dasar perawatan burung kicau pada umumnya seperti menyemprot burung agar selalu segar.

Makanan menjadi unsur penting, berikan suplemen berupa madu, caranya dengan menambahkan madu pada air minum dan mengoleskannya pada pakan burung. Jika ingin membuat suara kicau lebih mantap, Anda bisa memberikan teh yang tidak terlalu manis dan campurkan dengan jeruk nipis.

Berikan 2 kali seminggu agar suaranya lantang dan tidak serak. Jika melakukan perawatan tersebut secara rutin, Anda bisa menghasilkan burung berkualitas dengan harga burung Cucak Jenggot yang bisa melambung tinggi.

Menjadikan burung sebagai peliharaan di rumah tentu menjadi kepuasan tersendiri. Jika tujuan membelinya untuk dijadikan juara dalam kontes kicau burung juga tidak masalah.

Maka sangat penting rasanya untuk mengetahui harga yang dipatok untuk seekor burung Cucak Jenggot. Berikut kami himpun informasi mengenai daftar harga burung Cucak Jenggot saat ini, khusus untuk Anda :

1. Harga burung Cucak Jenggot Medan Rp 150.000 sampai Rp 250.000.

2. Harga burung Cucak Jenggot gacor mencapai Rp 500.000.

3. Harga burung Cucak Jenggot bakalan antara Rp 100.000.

4. Harga burung Cucak Jenggot jadi yang sudah usia 1 tahun sekitar Rp 400.000 sampai Rp 500.000.

5. Harga burung Cucak Jenggot Jantan yang anakan sekitar Rp 150.000.

6. Harga burung Cucak Jenggot Sumatera tidak berbeda dengan yang dari medan yaitu berkisar pada Rp 150.000 sampai Rp 250.000.

7. Harga burung Cucak Jenggot bahan atau yang belum buka paruh sekitar Rp 100.000 sampai Rp 150.000.

8. Harga burung Cucak Jenggot Jawa bisa mencapai Rp 300.000.

Daftar Harga Burung Cucak Jenggot Terbaru

Jenis Burung Cucak JenggotHarga
Burung Cucak Jenggot MedanRp 150.000 – Rp 250.000
Burung Cucak Jenggot GacorRp 500.000
Burung Cucak Jenggot BakalanRp 100.000
Burung Cucak Jenggot Usia 1 TahunRp 400.000 – Rp 500.000
Burung Cucak Jenggot Jantan AnakanRp 150.000
Burung Cucak Jenggot SumateraRp 150.000 – Rp 250.000
Burung Cucak Jenggot BahanRp 100.000 – Rp 150.000
Burung Cucak Jenggot JawaRp 300.000

Baca Juga : Harga Burung Prenjak

Demikianlah harga burung Cucak Jenggot baik yang usianya masih muda hingga yang sudah dewasa dan jago gacoran. Daftar harga yang tertera bisa berubah sewaktu-waktu dan berbeda antar wilayah. Semoga bermanfaat ya! Sekian dan terimakasih banyak.